Mercedes-Benz F800, Konsep Coupe 4 Pintu

 
Mercedes-Benz ternyata bisa juga memiliki desain yang nyeleneh. Kalau selama ini mungkin kita hanya dikejutkan dengan model pintu bersayap seperti Mercedes-Benz SLS AMG, maka di Geneva Motor Show nanti ada yang unik.

Mercedes-Benz akan memamerkan mobil konsep terbarunya, F800 Style, sebuah sedan coupe namun terdiri dari empat pintu. Bisakah Anda membayangkannya?

Dua pintu depan, yang disebut coupe, memang tetap seperti pintu-pintu mobil kebanyakan, akan tetapi, dua pintu belakangnya untuk dibuka harus digeser ke belakang, natau sliding door.

Tentu saja, jangan berharap untuk melihat model konsep-berengsel geser pada pintu belakang tersebut atau uber-interior futuristik akan membuatnya untuk diproduksi.

Model konsep terbaru ini memiliki dua tujuan sekaligus. Pertama, ini merupakan contoh Mercedes-Benz baru yang bahasa desainnya lebih dinamis, nantinya akan digunakan pertama kalinya pada generasi berikutnya dari CLS sedan sport.

Tujuan keduanya, diyakini untuk melihat dulu saudara yang lebih kecil dari CLS, yang diharapkan sedan sport tersebut akan mulai diproduksi akhir tahun ini.

Jika Mercedes-Benz jalan terus dan menghasilkan CLC, empat pintu saloon dengan garis atap mirip coupe dan desain agresifnya akan sangat mungkin mengadopsi slot antara C-Class dan E-Class model dalam hal ukuran dan harga.

Untuk mesin, dipilih sistem hybrid, dimana sebuah sistem sel bahan bakar dengan kemasan baterai lithium-ion dan dipasang di belakang motor listrik atau hybrid bensin-listrik drivetrain.
 
  
 


Sumber : http://oto.detik.com/read/2010/02/22/134813/1304323/648/mercy-f800-konsep-coupe-4-pintu
Mobil Madura
Produsen mobil mewah Lamborghini menggunakan nama Madura untuk salah satu mobil konsepnya. Mobil konsep ini dirancang oleh Slavche Tanevsky, mahasiswa Munich University of Applied Sciences.

Tanevsky menuturkan mobil konsep super itu akan memiliki efisiensi bahan bakar tinggi dan lebih ramah lingkungan dengan mesin hybrid yang digendongnya.

Meskipun samar-samar mengingatkan kita pada pada Lamborghini Reventón dan mobil konsep Estoque, seluruh desain dari Madura memiliki desain lebih ramping, lebih terfokus, dan lebih agresif.
Di bagian depan, fitur lampu utama Madura lebih ramping, air intake yang besar. Di bagian belakang mobil, mesin hybrid yang ditanamkan Tanevsky menghasilkan garis-garis rumit labirin yang membantu memberikan penampilan mobil yang unik.

Pemilihan nama Madura untuk mobil konsep Lamborghini bukan hanya sekedar pilih nama saja. Madura dipilih untuk mempertahankan tradisi Lamborghini.

Tradisi itu menuliskan untuk mobil-mobil Lamborghini selalu menggunakan nama lomba banteng atau yang berkaitan dengan lomba itu. Misalnya Lamborghini Reventon yang mengambil nama dari benteng terkenal dari Spanyol yang punya reputasi membunuh seorang matador.
Untuk menghargai tradisi ini, nama mobil konsep itu mengambil nama dari pulau di Indonesia yang terkenal dengan lomba sapi.

Meski mobilnya ramah lingkungan berkat mesin hybrid, tampilan Madura tetap harus diperhatikan agar tetap ciamik dan khas Lamborghini.

Tanevsky yang masih mahasiswa di Munich ini tidak hanya mengerjakan rancangan untuk mobil Madura saja, mobil lainnya pun tengah ia garap yakni Lamborghini Ankonian yang juga mengambil nama dari banteng.
Mahasiswa perancang mobil konsep Lamborghini Madura Slavche Tanevsky mengaku nama Madura memberi kesan mendalam bagi dirinya meski dia belum pernah ke Indonesia sebelumnya.

"Ketika menemukan nama Madura, nama itu terdengar sangat menarik," tulis  Tanevsky dalam pesan elektroniknya.

Tanevsky menuturkan, nama itu ditemukannya ketika mencari di internet tentang nama banteng yang paling terkenal. Nama hewan satu ini memang selalu dijadikan nama mobil oleh produsen mobil asal Italia tersebut.

"Ketika saya mencari banteng terkenal, balapan banteng, tiba-tiba muncul nama Madura," kenangnya.

Mahasiswa Munich University of Applied Sciences ini pun langsung memulai membuat sketsa mobilnya pada April 2008 lalu hingga akhirnya rampung.
Mengenai mobilnya, mobil konsep yang mengambil mesin hybrid tersebut dihasilkan atas kerjasama Tanevsky dengan desainer Lamborgini dan Audi untuk Lamborghini's Raw Material Project yang dipimpin oleh Prof Dr Othmar Wickenheiser.

"Madura akan diusulkan untuk mobil hybrid Lamborghini pertama yang dijadwalkan untuk 2016. Agar lebih efisien dan lebih bersahabat dengan lingkungan hidup, bukan berarti membuat tampilan kendaraan menjadi tak menarik, tidak enak dilihat dan tidak cepat. Tetapi menurut opini saya sistem penggerak baru ini (hybrid) seharusnya merepresentasikan tampilan kendaraan," tutur Tanevsky yang masih berusia 21 tahun.

Semoga saja proyek hybrid Madura ini rampung. Kapan masuk Indonesia dan lewat Jembatan Suramadu ya?

Sumber : detik.com
Schumi Kenalkan Safety Car Paling Dahsyat Dalam Sejarah F1

Comeback-nya Michael Schumacher ke ajang Formula 1 dimanfaatkan Mercedes-Benz untuk mengenalkan salah satu mobil safety carsafety car F1.

Dalam pameran mobil Geneva Motor Show di Swiss, Schumi dan pembalap Mercedes lainnya Nico Rosberg memperkenalkan safety car terbaru untuk Formula 1 musim 2010. Safety car itu tak lain adalah si sayap terbang Mercedes-Benz SLS AMG 6.300 cc.

Selama 14 tahun Mercedes-Benz memang dipercaya sebagai mobil safety car di ajang balap jet darat F1.

Di tahun ini, Mercedes-Benz harus mempersiapkan kembali mobil andalannya si sayap terbang yakni Mercedes-Benz SLS AMG 6.300 cc sebagai safety car di balap jet darat Formula1 atau F1 menggantikan model SL 63 AMG, yang digunakan sebagai Safety Car F1 pada 2008 dan 2009.

Seperti dikutip situs resmi Daimler, Rabu (3/3/2010) SLS Mercedes-Benz AMG akan memulai perannya di ajang F1 mulai seri pertama yang digelar di Manama, Bahrain, pada 12 sampai 14 Maret 2010 mendatang. Namanya safety car, mobil ini tak boleh didahului oleh pembalap F1 lainnya di jalur balap.

Rencananya SLS Mercedes-Benz AMG ini akan dikemudikan oleh Bernd Maylander (38) dari Jerman yang akan siaga penuh di pit lane selama balapan berlangsung.

Bernd si penunggang SLS Mercedes-Benz AMG akan diturunkan sebelum balapan dimulai dan ketika ada situasi berbahaya dalam balapan seperti halnya ketika terjadi kecelakaan atau kondisi cuaca buruk yang dirasa membahayakan pembalap. Pada saat seperti itu safety car harus bisa menuntun dan mengimbangi kecepatan minimum mobil-mobil F1.

Sayap terbang ini diilhami mesin AMG berkapasitas 6.300 cc berkonfigurasi V8. Dengan mesin besarnya, sport car SLS AMG mampu memuntahkan tenaga sebesar 571 Hp dengan torsi 650Nm. Sementara performa mesin sangarnya membuat bodi SLS AMG berlari 0-100 km per jam hanya dalam waktu 3,8 detik.

Sementara untuk konsumsi bahan bakar sedan sport SLS AMG membutuhkan 13,2 liter untuk jarak 100 km.

Sekedar mengingatkan, mobil cepat itu ternyata sudah dipesan sebanyak 9 unit oleh sebagian konsumen Indonesia. Bahkan, masing-masing konsumen rela melakukan down payment (DP) lebih dulu.

 
 
 
 
Sumber : http://oto.detik.com/read/2010/03/03/181355/1310573/648/schumi-kenalkan-safety-car-paling-dahsyat-dalam-sejarah-f1